Walah.. Mantan PM Inggris Ternyata Dukung Perang Irak

Walah.. Mantan PM Inggris Ternyata Dukung Perang Irak
Tony Blair. Foto: AFP

jpnn.com - LONDON – Mantan perdana menteri Inggris Tony Blair kini tengah menjadi sorotan. Pasalnya, Blair ternyata mendukung perang Irak yang terjadi pada 2003 silam.

Hal itu terungkap dari laporan beberapa media yang membeberkan surat yang ditulis mantan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Colin Powell tertanggal 28 Maret 2002.

“Atas Irak, Blair setuju dengan kita bahwa operasi militer penting (dilakukan di Irak, Red). Dia menekankan dua hal. Yaitu, terdapat ancaman nyata dan kesuksesan menggulingkan Saddam (mantan Pemimpin Irak Saddam Husein, Red) akan menghasilkan kesuksesan lainnya di wilayah sekitarnya,'' tulis Powell.

Surat tersebut terungkap setelah kasus penggunaan e-mail pribadi oleh mantan Menlu AS Hillary Clinton mencuat. Pengadilan memerintahkan dokumen-dokumen yang dikirimkan ke e-mail Hillary diungkap ke publik. Salah satunya surat di atas.

Selama ini pernyataan Blair bertentangan dengan isi surat di atas. Blair yang menjabat PM periode 1997-2007 selalu bersikukuh bahwa dirinya tidak mendesak terjadinya perang Iraq. Namun, di bawah kepemimpinannya, Inggris menjadi negara kedua yang mengirim pasukan dalam jumlah besar ke Iraq. (sha/jos/jpnn)


LONDON – Mantan perdana menteri Inggris Tony Blair kini tengah menjadi sorotan. Pasalnya, Blair ternyata mendukung perang Irak yang terjadi


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News