Walcott Hina Fans Tottenham, Wenger Langsung Membela

jpnn.com - LONDON - Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 pada babak ketiga Piala FA di Emirates Stadium, Minggu (5/1) dini hari menyisakan masalah. Gara-garanya ialah ulah striker Arsenal, Theo Walcott yang terlihat mengejek fans Tottenham.
Saat itu, Walcott sedang ditandu keluar lapangan. Namun, penyerang timnas Inggris tersebut langsung menunjukkan gesture dengan tangannya yang membentuk angka 2-0 sesuai skor akhir laga.
Tak pelak, ulah Walcott langsung memancing emosi para supporter The Lily Whites, julukan Tottenham. Namun, pelatih Arsenal, Arsene Wenger langsung membela tindakan yang dilakukan anak asuhnya tersebut.
“Dokter tim mengatakan pada saya bahwa ada koin yang terus berterbangan kea rah kepala Walcott. Mungkin hal itulah yang membuat Walcott melakukan tindakan tersebut,” terang Wenger di laman Sky Sport, Minggu (5/1).
Pelatih asal Prancis tersebut menambahkan, Walcott tak berhak dihukum terkait ulahnya itu. Pasalnya, mantan striker Southampton tersebut dianggap tak melakukan tindakan provokatif.
“Apa yang dilakukannya tidaklah berniat menyerang fans. Itu merupakan reaksi yang tidak berujuan menghina. Saya sudah melihat gambarnya. Saya pikir, dia tidak melecehkan fans. Dia justru tersenyum,” tegas Wenger. (jos/jpnn)
LONDON - Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 pada babak ketiga Piala FA di Emirates Stadium, Minggu (5/1) dini hari menyisakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025