Wali Kota Kirim Surat Minta Honorer Diluluskan Semua
jpnn.com - PALEMBANG--Belum jelasnya kapan diumumkan hasil seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (PNS) melalui jalur honorer kategori II (K2), membuat sejumlah honorer di Kota Prabumulih, risau dan ketar-ketir. Mereka khawatir dan menduga, penundaan dapat memberikan kesempatan sejumlah pihak untuk “bermain” mempengaruhi hasil seleksi.
“Ada apa ini, kok pengumumannya selalu ditunda-tunda. Kalau hasil seleksi, saya rasa sudah dilakukan penilaian. Jadi tunggu apa lagi, ditunda terus. Jangan-jangan ditundanya, untuk memberikan kesempatan oknum tertentu mempengaruhi hasil seleksi sebenarnya,” ujar honorer K2 yang enggan menyebutkan namanya.
Terkait itu, para honorer berharap BKD segera mendesak agar hasil seleksi CPNS K2, segera diumumkan. “Kalau memang ada persoalan terkait hasil seleksi, bukankah bisa direvisi. Apalagi sampai ada yang memalsukan data tentunya bias dipidana meskipun sudah dilantik,” ucap sumber tersebut.
Menanggapi itu, Wali Kota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM menuturkan, pihaknya telah melayangkan surat kepada Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
“Sudah kita layangkan surat, dalam surat itu kita menjelaskan, honorer K2 Prabumulih jangan disamakan dengan K2 kota lain. Sebab honorer K2 kita paling sedikit hanya 203 honorer. Kita juga tidak membuka penerimaan melalui jalur umum,” ungkap Ridho.
Oleh karena itu, pihaknya berharap K2 yang mengikuti seleksi dapat lulus 100 persen. “Suratnya sudah kita kirim, jadi waktu itu Pak Menteri berjanji akan memanggil kita. Tapi sampai sekarang, belum juga dipanggil,’’ tuturnya.
Disinggung apakah kembali melakukan seleksi penerimaan CPNS tahun ini, secara lugas Ridho menjelaskan, pihaknya belum melakukan penerimaan PNS.
“Belum lah, kita masih melakukan penataan. Nanti kalau telah selesai. Apakah kita masih membutuhkan dan formasi mana saja yang kita butuhkan,” ujarnya.
PALEMBANG--Belum jelasnya kapan diumumkan hasil seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (PNS) melalui jalur honorer kategori II (K2), membuat
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang