Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Sumbang Gaji 16 Bulan untuk Warganya

jpnn.com, PROBOLINGGO - Wali Kota Probolinggo, Jawa Timur, Hadi Zainal Abidin merelakan 16 bulan gajinya untuk bantuan sosial (bansos) bagi warganya yang terdampak pandemi covid-19.
Polisi PKB itu mengajak serta enam legislator separtainya di DPRD setempat menyumbangkan sebagian gajinya Januari-Mei 2020 ini untuk bansos.
“Saya dilantik Januari 2019, mulai terima gaji bulan dua (Februari) 2019, dan hingga bulan lima (Mei) 2020 ini, gaji tidak pernah saya ambil. Semua akan saya sumbangkan untuk bansos bagi masyarakat terdampak Covid-19,” kata Habib Hadi.
Habib Hadi, penggilan akrab wali kota kemudian menunjukkan slip gajinya kepada wartawan. “Ini contoh slip gaji saya bulan Oktober 2020, besarnya total Rp6.244.300,” ujarnya.
Gaji sebesar itu termasuk gaji pokok dan sejumlah tunjangan setelah dipotong pajak, IWP 2 persen (jaminan kesehatan), dan IWP 8 persen (THT dan pensiun).
Jika ditotal maka gaji 16 bulan x Rp6.244.300 total Rp 99.908.800 yang akan disumbangkan.
Dana tersebut, kata Ketua DPC PKB Kota Probolinggo itu akan diberikan dalam bentuk sembako sehingga mudah pendistribusiannya.
“Tapi sembako yang kami bagikan tidak sebesar sembakonya Pemkot Probolinggo. Tetapi inilah bukti kepedulian kami,” ujarnya.
Wali Kota Probolinggo Jawa Timur Habib Hadi tidak mengambil gaji selama 16 bulan dan akan diberikan untuk bantuan warga terdampak covid-19.
- PKB & BIEN Menggelar Diskusi soal Masa Depan Perlindungan Sosial Indonesia
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Cak Imin Gelar Halalbihalal, Ma'ruf Amin & Sejumlah Menteri Hadir
- Live Halalbihalal DPP PKB Dapat 1,1 Juta Like di Tiktok
- Nadya Alfi Roihana PKB: Tanpa Pers, Demokrasi Terkikis