Wali Kota Surabaya Ancam Pengusaha Tahan Ijazah Karyawan, Tegas!

Dia juga minta Disperinaker (Dinas Ketenagakerjaan dan Perindustrian) untuk mengecek seluruh perusahaan di Surabaya. Jika izinnya lengkap, silahkan berlanjut.
"Namun, jika tidak berizin, maka harus diperiksa. Saya tidak ingin hanya karena satu atau dua perusahaan, citra ratusan perusahaan lain di Surabaya menjadi buruk," tuturnya.
Wali Kota Eri menjelaskan bahwa tindakan tegas ini diambil untuk menjaga kekondusifan Kota Surabaya dan memberikan kepastian kepada investor maupun para pekerja.
Dia juga meminta para pekerja untuk menyampaikan permasalahan mereka kepada Pemkot Surabaya.
Menurut Eri, kasus penahanan ijazah yang heboh akhir-akhir ini harus menjadi pelajaran bagi perusahaan yang tidak taat aturan. Dia juga akan melihat dari sisi hukum agar tidak menimbulkan kegaduhan di Surabaya.
"Aturan ini berlaku untuk semua. Jika ada perusahaan yang terbukti melakukan tindakan seperti ini, maka izinnya akan saya cabut dan tidak akan saya berikan izin kembali untuk beroperasi di Surabaya," katanya.(ant/jpnn)
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengancam pengusaha di wilayahnya yang kedapatan menahan ijazah pekerja. Dia tidak akan segan mencabut izin bagi yang melanggar.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- PT Indo RX Apresiasi Putusan Lembaga Arbitrase Jerman
- Ayah & Anak Meninggal Akibat Kebakaran di Kedung Rukem Surabaya
- Komplotan Perampok Terbongkar Setelah Satu Pelaku Ingat Orang Tua Sakit