Wali Kota Ungkap Tempat Indekos Mahasiswa IPB yang Positif Corona
jpnn.com, BOGOR - Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengungkap bahwa salah seorang mahasiswa IPB (Institut Pertanian Bogor) yang positif terjangkiti virus corona baru Covid-19, bukan warganya, tetapi dari DKI Jakarta.
“Yang dinyatakan positif Covid-19 adalah warga Jakarta yang indekos di daerah Sempur. Informasi disampaikan oleh Dinkes Jakarta. Jadi bukan warga Kota Bogor,” kata Bima kepada Radar Bogor.
Seturut Bima, status mahasiswa terpapar dari ayahnya di Jakarta. Saat ayahnya positif, yang bersangkutan sudah tinggal di Jakarta.
“Namun sempat pulang ke Bogor dan interaksi dengan lingkungan dan kampusnya. Pemkot berkordinasi dengan Dinkes Jakarta dan saat ini langsung melakukan penelusuran terkait aktivitas yang bersangkutan,” katanya.
Terpisah, Kepala Biro Komunikasi IPB Yatri Indah Kusumastuti membenarkan kabar yang beredar bahwa salah seorang mahasiswa IPB positif Covid-19.
“Menanggapi berita yang beredar di masyarakat tentang mahasiswa yang positif Covid-19, dengan ini kami sampaikan bahwa betul yang bersangkutan adalah mahasiswa IPB," tutur Yatri dalam keterangan pers yang diterima radarbogor.id, Selasa (17/3).
Dia menjelaskan, IPB sudah berkoordinasi dengan Dinkes Kota dan Kabupaten Bogor. Semua proses dibantu sepenuhnya oleh Dinkes sampai yang bersangkutan dikarantina sesuai dengan protokol yang berlaku.
IPB bersama Dinkes sudah menindaklanjuti dan sesuai protokol yang berlaku, meminta pihak-pihak yang teridentifikasi sempat kontak atau melakukan aktivitas bersama dengan yang bersangkutan untuk melakukan karantina mandiri.
Seturut Bima, mahasiswa IPB tersebut terpapar dari ayahnya di Jakarta, tetapi sempat ke Bogor dan berinteraksi dengan lingkungan dan kampusnya.
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Wamendagri Bima Arya Apresiasi Layanan Mobil Keliling Jemput Bola Dukcapil Surakarta
- Rakornas II Dukcapil, Wamendagri Bima Arya: Pastikan Hak Pilih untuk Pemilih Marginal Terjamin
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan
- Korupsi Insentif Nakes RSUD Palabuhanratu, Polda Jabar Tangkap 3 Tersangka Baru
- Korupsi Pengadaan Masker Covid-19 di NTB, Kerugian Negaranya