Wamenag: Prof Azyumardi Azra Tokoh Muhammadiyah yang Gigih Membela NU
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa'adi menilai Prof Azyumardi Azra, tokoh intelektual muslim paripurna yang memiliki reputasi mendunia.
Pemikirannya melewati batas dan sekat budaya, agama, dan negara sehingga bisa diterima semua kalangan.
Zainut mengaku bersyukur pernah menjadi mahasiswanya.
Setidaknya pernah mengikuti dua semester ketika mengambil program (S3) di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, saat itu almarhum menjabat sebagai Direktur Pascasarjana UIN Jakarta.
"Kesan saya sebagai mahasiswa, beliau orangnya sangat disiplin, tegas dan kritis," ujar Wamenag Zainut dalam perannya kepada JPNN.com, Selasa (20/9).
Azyumardi Azra dinilai juga memiliki kemampuan menganalisis masalah sangat tajam, sehingga bagi yang tidak memiliki argumentasi kuat pasti dibuat kedodoran menjawab semua pertanyaannya.
Zainut mengaku sangat menikmati cara dan gaya Azyumardi Azra mengajar, tenang, datar, dingin tetapi kritis dan inspiratif.
Selain memiliki kedalaman ilmu, almarhum juga memiliki perspektif yang sangat luas dalam melihat berbagai masalah.
Wamenag Zainut Tauhid Sa'adi punya kesan mendalam terhadap Prof..Azyumardi Azra, tokoh Muhammadiyah yang getol membela NU
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- 3 Korban Longsor di Purworejo Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Bocah SD yang Terseret Arus Banjir Ditemukan Tim SAR Gabungan, Begini Kondisinya
- Antisipasi Kenaikan Kasus DBD, Dinkes Sumsel Akan Sebar Larvasida ke Kabupaten Kota
- Romo Johannes Hariyanto Pimpin Misa Penutupan Peti Jenazah Emmanuel Setiyono
- Berita Duka, Emmanuel Setiyono Meninggal Dunia