Wamendiknas: Pemerintah Ikuti Putusan MK
Terkait Wacana Pemisahan Anggaran Gaji Guru
Kamis, 23 September 2010 – 22:52 WIB
JAKARTA - Terhadap adanya wacana yang dilontarkan oleh Komisi X DPR RI, Wakil Menteri Pendidikan Nasional (Wamendiknas) Fasli Jalal menegaskan, pemerintah hingga saat ini hanya mengikuti apa yang telah diputuskan oleh Mahkamah Konstitusi (MK). Yaitu bahwa gaji guru ditetapkan sebagai bagian dari 20 persen anggaran fungsi pendidikan. Sementara itu, lanjut Fasli, anggaran daerah khusus pendidikan juga sudah terkuras lebih dari 50 persen untuk membayar gaji guru. "Daerah dipastikan akan kesulitan untuk memenuhi dana pengembangan pendidikan lainnya, karena hanya habis untuk guru saja," lanjutnya.
"Apa yang telah dilaksanakan hingga saat ini, kami lakukan sesuai dengan putusan MK. Di mana gaji guru termasuk di dalam anggaran fungsi pendidikan yang sebesar 20 persen dari APBN. Mengapa? Karena jika diserahkan langsung kepada daerah, maka dikhawatirkan akan semakin menambah beban bagi daerah," ungkap Fasli, dalam rapat kerja gabungan bersama Mendiknas, Menko Kesra, Menkeu, Bappenas dan Kemendagri, di Gedung DPR RI, Kamis (23/9) malam.
Lebih jauh, Fasli mengungkapkan, hanya sebagian kecil kabupaten atau kota yang berani memberikan alokasi anggaran gaji guru di luar anggaran 20 persen pendidikan. "Kebanyakan daerah sudah memasukkan gaji dalam anggaran yang sudah dihitung 20 persen dari APBD," paparnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Terhadap adanya wacana yang dilontarkan oleh Komisi X DPR RI, Wakil Menteri Pendidikan Nasional (Wamendiknas) Fasli Jalal menegaskan, pemerintah
BERITA TERKAIT
- Ganesha Operation Bekali Siswa Sumsel Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Ketat
- Institut Teknologi Del Menggunakan AI untuk Deteksi Kecurangan Saat Ujian
- Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
- Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Sulsel, Ganesha Operation Kenalkan GO Expert
- Uhamka Masuk Daftar Universitas Terbaik Asia versi QS AUR 2025
- Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI