Wang/Huang Menang Mudah dari Si Nomor 1 Dunia di Final Fuzhou China Open 2019
jpnn.com, FUZHOU - Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping memenangi derbi Tiongkok dalam final ganda campuran Fuzhou China Open 2019.
Pada pertandingan yang digelar di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Minggu (10/11) siang WIB, Wang/Huang menang atas Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.
Wang/Huang (ranking dua dunia) menang cukup mudah, dalam waktu 31 menit (statistik BWF), 21-14, 21-13.
Wang/Huang tampil beringas, di saat Zheng/Huang Ya Qiong si peringkat satu dunia sekaligus juara bertahan Fuzhou China Open itu seperti sedang menjalani hari buruknya.
Highlights | An assertive Wang and Huang prevail over reigning champions Zheng and Huang for a second time in their career ????
#HSBCBWFbadminton #HSBCRacetoGuangzhou pic.twitter.com/l1PG3tuVZU — BWF (@bwfmedia) November 10, 2019
Ini merupakan kemenangan kedua Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping dalam 12 pertemuan dengan Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.
Dengan gelar juara di Fuzhou China Open 2019, Wang/Huang telah mengoleksi lima gelar di BWF World Tour 2019, dimulai dari India Open, Australian Open, Japan Open, Thailand Open dan Fuzhou China Open 2019.
Gelar juara Fuzhou China Open 2019 merupakan titel kelima buat Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping di BWF Wolrd Tour tahun ini.
- Ternyata Ini Alasan Huang Ya Qiong Memutuskan Gantung Raket
- Heboh! Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong Tembus Final BWF World Tour Finals 2024
- Raih Emas Paris 2024, Huang Ya Qiong Dilamar Kekasih
- 2 Ganda yang Bakal jadi Momok di Malaysia Open 2024
- Pukul 3 Raksasa, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung Juara Dunia BWF 2023
- Jadwal Final Kejuaraan Dunia BWF 2023: Pria Korea Ini Harus Main 2 Kali, Gila