Wanita Bertato Selingkuhan Oknum Polisi Akhirnya Diringkus
Selanjutnya, Dahlia digelandang ke guest house di kawasan Jalan Gunung Belah, Kelurahan Gunung Sari Ulu, Balikpapan Tengah.
Di kamar itu ditemukan seperangkat alat isap dan pipet kaca yang masih ada sisa sabu-sabu.
"Kemudian kami lakukan pengembangan ke rumahnya di PPU dan mendapatkan beberapa sendok penakar serta dua lembar slip transaksi," beber Kabid Pemberantasan BNNP Kaltim AKBP Halomoan Tampubolon sebagaimana dilansir Prokal, Minggu (17/9).
Tampubolon enggan membeber sejauh mana keterlibatan TH yang ditangkap lebih dulu.
"Yang pasti proses hukum tetap berjalan. Perintah Kapolri Jenderal Tito Karnavian, dan Kepala BNN RI Komjen Pol Budi Waseso sudah jelas. Tindak tegas pada siapa pun pelakunya," ujar Tampubolon. (oke/beb)
Dahlia, istri siri oknum polisi berpangkat ajun inspektur satu (Aiptu) berinisial TH tak berkutik ketika ditangkap
Redaktur & Reporter : Ragil
- Petugas Temukan Bola Tenis di Lapas Pamekasan, Ternyata Berisi Narkoba
- KemenPPPA Geram Ada Alat Isap Sabu-Sabu dan Botol Miras di Kelas TK Riau
- Dagang Sabu-Sabu, Penjahit Asal Palembang Ditangkap di Ogan Ilir
- NAA Ditangkap di Banyuasin, Ini Dosa yang Telah Diperbuat
- ASN Ini Masuk Sel Setelah Ditangkap Saat Mengambil Paket Sabu-Sabu
- Asyik Menimbang Sabu-Sabu, 3 Pemuda Diringkus Polisi