Wanita Emas Siap Bebaskan Indonesia dari Jurang Kemiskinan
jpnn.com, JAKARTA - Beberapa elemen masyarakat berencana mendeklarasikan dukungan terhadap Hasnaeni untuk maju pada Pilpres 2024 mendatang.
Wanita Emas julukan Hasnaeni ini mengatakan dukungan tersebut merupakan hak atau kebebasan yang dimiliki masyarakat.
“Dengan adanya elemen masyarakat yang ingin mendukung saya sebagai capres, itu hak mereka, hak masyarakat atau hak ormas tersebut,” kata Hasnaeni, Kamis (3/2).
Hasnaeni mengaku berterima kasih atas dukungan tersebut. Dia sangat mengapresiasi sokongan itu.
Namun dirinya saat ini masih terus mempersiapkan segala hal apabila diminta menjadi salah satu calon pimpinan negara.
Meski begitu, Hasnaeni tak merinci persiapannya, karena dinilai masih terlalu dini mengungkapkan hal itu.
“Tentunya di sini ada persiapan saya sebagai bakal capres. Rasanya masih terlalu prematur untuk dibicarakan hari ini," ujarnya.
Namun, secara umum Hasnaeni menawarkan kepada rakyat apabila nantinya dipercaya memimpin Republik ini akan mengeluarkan Indonesia dari jurang kemiskinan. Persoalan ini menurutnya hingga kini tak kunjung selesai.
Hasnaeni menawarkan kepada rakyat apabila nantinya dipercaya memimpin Republik ini akan mengeluarkan Indonesia dari jurang kemiskinan.
- Konon Inilah Penyebab Pengangguran di Palembang
- Debat Pilgub Jateng: Andika Sebut Indeks Demokrasi dan Pelayanan Publik Menurun
- APBD Besar, Mengapa Masih Banyak Warga Kaltim yang Miskin?
- Mirza-Jihan Ungkap Tiga Prioritas Bila Menang Pilkada Lampung
- Luluk Sebut Petahana Kurang Komitmen soal Kesenjangan, Khofifah Bereaksi Begini
- Tuntaskan Kemiskinan di Daerah Terpencil, MNC Group Gandeng Pemerintah & Swasta