Wanita Hamil Dibunuh Kekasih di Kontrakan

jpnn.com, JAKARTA - Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol M. Syahduddi mengatakan mayat wanita hamil berinisial PAG (26) di sebuah kontrakan Cengkareng diduga dibunuh kekasih berinisial HA (30).
Polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Berdasarkan hasil olah TKP, pemeriksaan awal dan penyelidikan, patut diduga bahwa korban meninggal dunia akibat pembunuhan oleh kekasih," kata Syahduddi saat ditemui wartawan, Kamis.
Dia menjelaskan hasil pemeriksaan awal dokter forensik didapat fakta lebam di sekitar leher korban yang diduga akibat dicekik.
"Dalam pengakuan awal pelaku (saat diperiksa), dia mencekik leher si wanita yang menyebabkan kematian," katanya.
Untuk menutupi hal tersebut, lanjut dia, pelaku menyembunyikan wanita tersebut di bawah dapur rumah tersebut, tepatnya di wastafel bagian bawah dan menutupinya dengan tumpukan-tumpukan sampah.
Hal itu dilakukan pelaku, kata Syahduddi, agar bau mayat dari korban tidak tercium menyengat saat itu juga.
Sebelum ditemukan, dia memperkirakan bahwa jasad korban sudah berada di lokasi kejadian selama beberapa hari.
Jasad wanita hamil dibunuh kekasih sudah berada di lokasi kejadian selama beberapa hari.
- Pacar Minta Dinikahi, Edi Kesal, Nyawa Kekasih Melayang
- Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Wanita di Tanjung Priok
- LPSK Diminta Lindungi Ibu Korban di Kasus Brigadir AK
- Ibu dan Anak Dibunuh, Jasadnya Ada di Toren
- Pesta Malam Berubah Jadi Tragedi Berdarah, 2 Warga Dibunuh
- Ternyata Ini Motif Pembunuhan Mbak Sri Pegawai Bank Keliling di Bekasi