Wanita Hamil Korban Ledakan Gas LPG
Sabtu, 17 Juli 2010 – 13:11 WIB
Ledakan gas di Tangerang bukan kali pertama ini saja terjadi. Sebelumnya, satu keluarga yang terdiri dari sepasang suami istri dan seorang bocah berusia 5 tahun meninggal dunia dalam ledakan gas di rumahnya di Kampung Binong, RT 02/02, Binong, Curug, Kabupaten Tangerang, awal Juli lalu. Selain Amel, 5 tahun yang tewas kedua orangtuanya, Wawan Hermawan, 37, dan Murniati, 27 yang hamil 9 bulan juga tewas.
Ketiganya tewas lantaran luka bakar lebih dari 60 persen di sekujur tubuhnya dan dirawat selama sekitar seminggu di RSCM setelah dirujuk dari RS Siloam Gleneagles Tangerang. Ledakan itu terjadi karena selang tabung gas ukuran 12 kg diduga bocor. Saat Hermawan menyalakan rokok, maka terjadi ledakan. Peristiwa itu membuat rumah korban hancur berantakan. Untungnya bayi yang dikandung Murniati berhasil diselamatkan lewat operasi caesar. Kini bocah bayi berusia dua minggu itu sebatang kara lantaran kedua orangtua dan kakaknya tewas. (gin)
TANGERANG-Naas dialami, Evi Paslina, 34. Warga Perumahan Bangun Reksa Indah II, Blok T No 29, RT 4/6, Ciledug, Kota Tangerang itu mengalami
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS