Wanita HKTI Mendorong Adanya Diversivikasi Pangan
jpnn.com, JAKARTA - Ruang rapat komisi IV DPR-RI yang terletak di Gedung Nusantara Kompleks DPR-RI nyaris tanpa kursi kosong disesaki oleh para kelompok-kelompok wanita tani binaan HKTI.
Mereka hadir untuk mengikuti Seminar Nasional dengan tema "Peran Wanita Dalam Meningkatkan Diversifikasi Pangan Untuk Mewujudkan Ketahanan Pangan Nasional" dengan Keynote Speech Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman.
Seminar itu adalah kerja sama antara Komisi IV DPR-RI dengan Wanita Tani HKTI.
Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Kartini 2017.
Acara ini dihadiri Ketua Komisi IV DPR-RI Edy Prabowo, Wakil Ketua Komisi IV Titiek Soeharto dan Herman Khaeron, serta Ketua Umum HKTI yang juga merupakan Wakil Ketua DPR-RI Fadli Zon.
Organisasi Wanita Tani Indonesia merupakan bentuk kesungguhan kaum hawa yang ingin ikut berperan aktif untuk kemajuan pertanian Indonesia.
Organisasi di bawah HKTI ini mendorong adanya diversifikasi pangan dalam mewujudkan ketahanan pangan.
Selain itu, organisasi yang diketuai oleh Onny Jafar Hafsah ini menawarkan strategi pembangunan pangan dalam menuju ketahanan pangan di nusantara.
Ruang rapat komisi IV DPR-RI yang terletak di Gedung Nusantara Kompleks DPR-RI nyaris tanpa kursi kosong disesaki oleh para kelompok-kelompok wanita
- Dukung Ketahanan Pangan, IsDB & IFAD Kembangan Pertanian Dataran Tinggi
- Program Upland Kementan Diharapkan Bisa Perkuat Ketahanan Pangan
- IFAD Tinjau Program UPLAND di Garut Untuk Tingkatkan Produktivitas & Kesejahteraan Petani
- Bagaimana Cara Daftar Brigade Swasembada Pangan? Ini Penjelasan Kepala BPPSDMP Kementan
- Usut Kasus Korupsi Pengadaan X-Ray Kementan, KPK Panggil Sunarto Sulai
- Gelar Rapat Maraton, Mentan Amran Ingin Buat Lompatan Besar Menuju Swasembada Pangan