Wanita Jepang Dibunuh di Kontrakan
Polisi Sudah Periksa 12 Saksi
Senin, 28 Desember 2009 – 05:09 WIB
Wanita Jepang Dibunuh di Kontrakan
BADUNG - Warga negara Jepang Hiromi Saitama ditemukan tewas di rumah kontrakannya, Jl Sada Sari 17, Kuta, Badung, Sabtu (26/12) malam lalu. Saat ditemukan, mayat perempuan berusia 41 tahun itu telanjang dan bersimbah darah. Kedua kakinya terikat dan tubuhnya penuh luka.
Personel Poltabes Denpasar perlu waktu lebih dari tiga jam untuk melakukan olah TKP demi mendapatkan petunjuk pembunuhan tersebut. "Kami belum menemukan motifnya," ungkap Kapoltabes Denpasar Kombespol Alit Widana.
Baca Juga:
Motif perampokan dikesampingkan, karena tidak banyak aset berharga korban yang hilang. Dugaan sementara, pelaku dikenal baik oleh korban. "Korban diduga dihabisi usai berhubungan seks. Hal itu terkait dengan ditemukannya kondom di seputar lokasi kejadian," tambah Alit.
Sampai Minggu (27/12) kemarin, polisi sudah memeriksa sebanyak 12 saksi. Salah satunya adalah suami kedua korban. Menurut informasi, korban sudah dua kali menikah.
BADUNG - Warga negara Jepang Hiromi Saitama ditemukan tewas di rumah kontrakannya, Jl Sada Sari 17, Kuta, Badung, Sabtu (26/12) malam lalu. Saat
BERITA TERKAIT
- Wakil Ketua DPR Dasco Sampaikan Belasungkawa Atas Wafatnya Titiek Puspa
- 11 Pendulang Emas Tewas Diserang KKB Papua, Pemerintah Fokus Evakuasi Korban
- Pacu Pemprov Kalteng Tingkatkan Realisasi APBD, Wamendagri Ribka: Ini PR untuk SKPD
- Wamendagri Ribka Tekankan Penyusunan RKPD Harus Mengacu Asta Cita Presiden Prabowo
- RUU Polri Sebaiknya Ditunda, Tunggu Penyelesaian Revisi UU KUHAP
- Sebut Dasco Punya Upaya Baik demi Kemajuan Bangsa, Rocky Gerung: Saya Ini Kapolda