Wanita Tua Itu Menangis di Pelukan Cagub
jpnn.com, BALIKPAPAN - Calon gubernur (cagub) Kalimantan Timur, Rusmadi Wongso mendadak dipeluk seorang wanita paruh baya bernama Jamila Kartika saat hendak blusukan di Pasar Rapat Balikpapan Utara, Sabtu (24/2).
Jamila yang saat itu sambil menggendong seorang bayi menangis dipelukan Rusmadi.
Di hadapan Rusmadi yang mendapatkan nomor urut 4 bersama Safaruddin di pilgub Kaltim, Jamilah mengatakan harapannya agar pemimpin Kaltim nanti peduli dengan warganya.
"Kasihan pedagang kecil ini, Pak. Mereka berjualan perlu diperhatikan," keluh Jamilah pada pria yang juga akrab disapa Cak Rus.
Sambil menyapa dan berdialog dengan pedagang juga masyarakat Kaltim, Rusmadi juga tampak membeli beberapa ikan, cumi, dan ayam untuk disantap bersama keluarga.
Sekretaris daerah (sekda) nonaktif Kaltim ini mengatakan, maksud kedatangannya ke pasar tradisional untuk melihat ketahanan pangan untuk warga.
"Juga melihat stabilitas harga bahan kebutuhan pokok di pasar ini," ujar Rusmadi.
Diberitakan sebelumnya, cagub Rusmadi berpasangan dengan calon wakil gubernur Safaruddin yang merupakan mantan Kapolda Kaltim.
Pedagang kecil minta Cagub Kaltim Rusmadi Wongso memerhatikan nasib penjual di pasar tradisional.
- Longsor di Karo, 9 Orang Meninggal Dunia, Satu Hilang
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
- Jembatan Sungai Rokan Miring, Kendaraan Berat Dilarang Melintas
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut