Wanita yang Ditemukan Tewas Tanpa Busana di Kampar Ternyata Korban Pembunuhan, tuh Pelakunya

jpnn.com, KAMPAR - Wanita bernama Nur Ainun, yang ditemukan tewas tanpa busana dalam parit di Jalan Poros, Desa Pancuran Gading, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, ternyata korban pembunuhan.
Setelah mengumpulkan keterangan saksi di lokasi kejadian, dan melakukan olah TKP, akhirnya Polisi berhasil mengungkap penyebab kematian Nur Ainun.
Kematian wanita berusia 46 tahun itu ternyata karena ulah seorang pria berinisial R, 29.
“Benar, tersangka R kami tangkap pada hari yang sama saat penemuan mayat korban,” kata Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja kepada JPNN.com Sabtu (14/10).
Penangkapan R berawal dari keterangan salah satu saksi di lokasi.
Di mana R terlihat cekcok dengan Nur pada Jumat 14 Oktober 2023, sekitar pukul 00.30 WIB.
Karena cekcok itu, saksi merasa terganggu dan mengusir keduanya. Karena keluarga saksi hendak istirahat.
Dari keterangan itu Tim Reskrim Polsek Tapung, langsung mencari keberadaan R.
Wanita bernama Nur Ainun, yang ditemukan tewas tanpa busana dalam parit di Desa Pancuran Gading, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, ternyata korban pembunuhan.
- Irjen Herry Heryawan Jadi Kapolda Riau, Berikut Profil Lengkapnya
- Harmoni Ramadan, Kebersamaan TNI-Polri di Halaman Mapolda Riau
- Bawa Narkoba Senilai Rp 15,1 Miliar, Kurir Ditangkap Seusai Ambil Tas Ransel di Terminal Pekanbaru
- Tempat Ngabuburit di Pekanbaru yang Asik dan Nyaman, Jangan Lupa ke 'Malioboro' Ya!
- Polres Kuansing Gelar Buka Puasa Bersama, Lihat Hangatnya Kebersamaan Polisi & Anak Panti Asuhan
- Mayat Ibu & Anak Ditemukan dalam Toren di Tambora, Diduga Korban Pembunuhan