Wantimpres Pembisik Presiden, Sayang Sekali jika Cuma untuk Balas Budi
jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Pangi Syarwi Chaniago menyatakan bahwa Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) bukanlan lembaga untuk balas budi. Menurut dia, jika Presiden Joko Widodo (Jokowi) merekrut figur untuk Wantimpres berdasar pertimbangan balas budi, hal itu bisa menjadi blunder.
"Kalau Jokowi memilih karena pertimbangan mana yang paling banyak berkontribusi, maka kami tidak kaget banyak kalangan pengusaha yang masuk. Barangkali itu pertimbangan Pak Jokowi," ujar Pangi, Sabtu (14/12).
Pengamat politik yang karib disapa Ipang itu menegaskan bahwa seharusnya perekrutan Wantimpres bukan untuk belas budi. Direktur eksekutif Voxpol Center Research and Consulting itu menambahkan, semestinya Wantimpres mencerminkan kebinekaan dan keindonesiaan.
"Tidak tepat konteksnya ketika merekrut Wantimpres atas dasar balas budi. Ini bukan lembaga tempat balas budi, tetapi lembaga yang mencerminkan keberagaman latar belakang, merepresentasikan keindonesiaan kita, banyak warna, lintas kebinekaan," kata Ipang.
Ipang menegaskan, kenegarawanan personel Wantimpres harus teruji. Mereka harus memiliki jiwa nasionalisme tinggi dan mampu berpikir jernih.
"Serta mampu berdiri di atas semua kelompok dan golongan tanpa membeda bedakan entitas agama, budaya, suku, etnis dan ras," katanya.
Lebih lanjut Pangi mengatakan, Wantimpres merupakan lembaga strategis. Menurutnya, kesalahan mengangkat Wantimpres bisa menjadi blunder dan masalah.
"Wantimpres ini kan pembisik presiden. Kalau mereka salah membisikkan informasi yang keliru dan masukan yang salah, Jokowi bisa bunuh diri," ujarnya.(boy/jpnn)
Pengamat politik Pangi Syarwi Chaniago menyatakan Wantimpres merupakan lembaga strategis pembisik presiden.
- Jokowi Seharusnya Tidak Memanfaatkan Prabowo Demi Kepentingan Politik Pribadi
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan
- Akbar Yanuar
- Mahyeldi Diinginkan Lagi Jadi Gubernur Sumbar versi Survei Voxpol
- Mengintip Spesifikasi Mobil Maung Garuda yang Ditumpangi Prabowo dan Jokowi, Sangar
- Presiden Prabowo Bawa Bobby Tinggal di Istana Negara, Lihat Tuh