Wapres Doakan Anak Menkeu di Lokasi UN
Senin, 22 Maret 2010 – 13:52 WIB
JAKARTA - Wakil Presiden (Wapres) Boediono yang melakukan kunjungan ke beberapa SMA di Jakarta, hari ini, Senin (22/3), guna melihat persiapan UN, sempat mendoakan putra sulung Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani, Adwin Haryo Indrawan. Adwin, sapaan akrab putra sulung Menkeu yang bersekolah di SMA Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta tersebut, saat ujian menempati ruang 01. Adwin sendiri nampak siap untuk menghadapi dan mengerjakan soal-soal UN.
Sebelumnya, Boediono direncanakan hanya mengunjungi ruangan 03 dan 05. Namun berhubung ada yang menyampaikan bahwa di ruangan 01 ada anak Menkeu, akhirnya Boediono menyempatkan diri masuk ke ruangan tersebut. Pada saat memasuki ruangan 01, Boediono nampak menghampiri Adwin, di mana ketika itu UN sendiri belum dimulai. Boediono kemudian bertanya apakah anak itu sudah belajar dan siap untuk mengerjakan soal UN? "Sudah, Pak," seru Adwin pula.
Baca Juga:
Selanjutnya, Boediono juga menanyakan apakah sang ibu, Sri Mulyani, juga turut membimbing dalam proses belajar selama menghadapi UN. "Sudah belajar? Ibu ikut ngajarin nggak?" tanya Wapres. Mendengar pertanyaan itu, Adwin pun menjawab bahwa ibundanya memang turut andil juga dalam membimbingnya dalam proses belajar menghadapi UN. "Ya, saya doakan agar lulus dan mendapat nilai yang baik," seru Boediono kemudian, sambil menepuk bahu Adwin.
Untuk diketahui, Adwin yang mengenyam pendidikan di SMA Al Azhar ini masuk di jurusan IPA. Selain itu, Adwin juga sempat mengatakan bahwa dirinya telah mengikuti Program Penelusuran Minat dan Kemampuan (PMDK), serta telah diterima di Fakultas Ekonomi Universitas Gadjah Mada, Jogjakarta. (cha/jpnn)
JAKARTA - Wakil Presiden (Wapres) Boediono yang melakukan kunjungan ke beberapa SMA di Jakarta, hari ini, Senin (22/3), guna melihat persiapan UN,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Luo Yuan Yuan jadi Mahasiswa Asing Pertama Raih Doktor di Untar dengan IPK Sempurna
- Guru ASN PPPK & Honorer Tendik Minta Kenaikan Gaji Merata, Ingatkan Janji Prabowo
- Komitmen Cambridge English Tingkatkan Pembelajaran Bahasa Inggris di Indonesia
- Dukung Program Pemerintah, Polres Bolmong Bagikan Makanan Gratis kepada Siswa SD
- Menurut Ketum PGRI, Banyak Banget Tantangan Guru Masa Kini
- Menkeu Bilang Tugas Guru Sangat Berat, Mendikdasmen Bicara Sertifikasi PNS, PPPK, Honorer