Wapres: Perekonomian Global Belum Stabil
Kamis, 17 Oktober 2013 – 07:01 WIB
JAKARTA - Wakil Presiden (Wapres) Boediono mewanti-wanti para pengusaha untuk tetap waspada terhadap kondisi perekonomian global. Pasalnya, sejumlah indikator politik dan ekonomi masih menunjukkan potensi ketidakpastian yang bisa berimbas ke perekonomian nasional.
"Inilah masa transisi dari easy money, ketika uang mudah didapat di pasar, menjadi situasi finansial yang lebih ketat. Ini tantangan, hanya dengan kerjasama yang erat antara pemerintah dan kalangan pebisnis maka situasi yang semakin mengarah pada ketidakpastian ini bisa diatasi," ujar Wapres saat membuka Trade Expo ke-28 di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Rabu (16/10).
Salah satu yang menjadi perhatian Wapres adalah keputusan Bank Sentral Amerika Serikat (The Fed) yang menyatakan akan mulai menarik (tapering) suntikan dana USD 85 miliar per bulan ke pasar internasional-yang sudah dilakukan sejak beberapa tahun terakhir-dalam waktu dekat secara bertahap."Pengurangan itu dipastikan akan menimbulkan gejolak baru di pasar," katanya.
Baca Juga:
JAKARTA - Wakil Presiden (Wapres) Boediono mewanti-wanti para pengusaha untuk tetap waspada terhadap kondisi perekonomian global. Pasalnya, sejumlah
BERITA TERKAIT
- Erwin Aksa: Persiapan Rapimnas Kadin 2024 Berjalan Baik dan Sesuai Rencana
- Ruas Falah Dukung MIND ID Mengakselerasi Pembangunan SGAR Mempawah Fase II
- Toshiba Berbagi Tips Menjaga Kebersihan Dispenser
- Gelar Operasi Gempur II, Bea Cukai Ajak Masyarakat Berantas Rokok Ilegal
- Pegadaian 123 Go! Bersiap Meluas dengan Bank Emas
- Kadin Luncurkan White Paper, Strategi Mewujudkan Pertumbuhan Ekonomi 8%