Warga Asing Ikut Bingung Dengan Banjir Jakarta
Kamis, 17 Januari 2013 – 12:52 WIB

Warga Asing Ikut Bingung Dengan Banjir Jakarta
JAKARTA--Banjir yang mewarnai hampir setiap sudut kota Jakarta pada Kamis (17/1) membuat warga negara asing (WNA) ikut terpana. Seorang reporter televisi asal Argentina Eduardo Salim Sad mengakui hal itu.
Eduardo yang bertugas meliput Presiden Republik Argentina, Y.M. Cristina Elisabet Fernandez De Kirchner ke Indonesia tampak kaget melihat banjir di setiap jalan yang ia lewati menuju Istana Merdeka, Jakarta Pusat. Ia tidak menyangka hujan yang deras sejak Kamis dini hari dapat mengakibatkan banjir.
Baca Juga:
Eduardo datang dengan naik taksi bersama kamerawannya. Mereka sempat kesulitan masuk lewat kantor Setneg menuju Istana karena banjir yang tingginya selutut orang dewasa.
"Saya menginap di Hotel Grand Sahid, saya tidak menyangka saat jalan ke sini (Istana) banjir di mana-mana, ternyata bisa sampai seperti ini," ujar Eduardo pada JPNN di Istana Negara.
JAKARTA--Banjir yang mewarnai hampir setiap sudut kota Jakarta pada Kamis (17/1) membuat warga negara asing (WNA) ikut terpana. Seorang reporter
BERITA TERKAIT
- Kasus Korupsi Perusda Tambang, Kejati Kaltim Sita Rp 2,51 Miliar dari Dirut PT RPB
- 5 Berita Terpopuler: Keren! Usulan Honorer R2/R3 Sudah Masuk, tetapi Dilaporkan karena Ada Dugaan Konflik Kepentingan
- Begitu Pensiun, PPPK Tidak Mendapatkan Apa Pun
- Marak PHK, Wamenaker: Masih Banyak Lapangan Kerja
- Bank Mega & IHH Healthcare Singapura Bersinergi Beri Layanan Kesehatan bagi Nasabah MegaFirst
- Bamus Betawi Berpartisipasi dalam Kegiatan Internasional Malaysia Madani