Warga Asyik Nonton Barongsai, Copet Mulai Beraksi
jpnn.com - CIBUBUR - Ratusan personil gabungan disiagakan untuk mengamankan kawasan Kampung Cina yang terletak di Kota Wisata, Cibubur di hari perayaan Imlek yang jatuh, Jumat (31/1).
"Semuanya ada 150 orang, sudah termasuk polisi, TNI dan satpam di sini," ujar Abdul Jabbar, salah satu satpam yang tengah berjaga pada JPNN.com.
Ratusan personil itu kata Abdul disiagakan di beberapa titik jalan dan di sekitar lokasi Kampung Cina. Sebagian personil ada yang berjaga agar lalu lintas berjalan lancar.
"Semuanya menyebar, ada yang mengatur lalu lintas supaya enggak terlalu macet, ada yang mondar mandir di lokasi dan sebagainya," terang dia.
Kendati begitu, dia menghimbau agar pengunjung selalu berhati-hati dan waspada menjaga barang bawaannya masing-masing. Sebab ramainya pengunjung yang datang bisa menjadi celah bagi pencuri untuk melakukan aksinya. Terbukti sampai sore ini ada dua pengunjung yang telah melaporkan kehilangan dompet.
"Sejauh ini ada dua orang yang hilang dompetnya. Kita padahal sudah ingatkan pas pengunjung masuk ke sini agar selalu hati-hati. Kita sudah teriak untuk ingatkan mereka, ya maklum ribuan orang datang ke sini kalau enggak hati-hati ya begitu," seru pria berusia 40 tahun ini. (chi/jpnn)
CIBUBUR - Ratusan personil gabungan disiagakan untuk mengamankan kawasan Kampung Cina yang terletak di Kota Wisata, Cibubur di hari perayaan Imlek
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS