Warga Berbondong-bondong Hadir di Acara Mak Ganjar Sumsel

jpnn.com - OKI - Mak Ganjar Sumatera Selatan menggelar silaturahmi dan tausiah Ramadan di Desa Air Itam, Kecamatan Jejawi, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) pada Kamis (30/3).
Koordinator Wilayah Mak Ganjar Sumsel Seftiana mengatakan acara tersebut bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antarwarga, terutama para mak pengajian setempat.
"Selain untuk mempererat ukhwah islamiyah di pengajian, kami juga bisa melaksanakan tausiahnya ini rutin. Selain mempererat silaturahmi antarsesama bisa juga meningkatkan hubungan dengan Tuhan," kata Seftiana.
Dia menjelaskan giat ini sebagai bentuk komitmen sukarelawan Mak Ganjar Sumsel untuk terus hadir di tengah-tengah masyarakat melalui berbagai kegiatan yang positif.
"Seluruh pengajian atau majelis taklim yang di Air Itam berkumpul, mendengarkan tausiah. Mudah-mudahan ini bisa rutin dilaksanakan," katanya.
Seorang warga bernama Darmawati mengatakan masyarakat sangat senang dengan kehadiran Mak Ganjar Sumsel.
Dia dan warga lainnya antusias dengan kegiatan positif tersebut.
Hal itu terlihat dari jumlah warga yang berbondong-bondong datang ke acara. Ada ratusan mak-mak yang mengikuti silaturahmi dan tausiah dengan khidmat.
Untuk mempererat persaudaraan warga, Mak Ganjar Sumsel menggeelar silaturahmi dan tausiah Ramadan.
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Dari Tausiah hingga Buka Bersama, Festival Ramadan PIK2 Meriah dan Bermakna
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia