Warga Berteriak Ada Kereta Lewat, Kakak Boiyen Tidak Dengar, Terjadilah

jpnn.com, JAKARTA - Kanit Reskrim Polsek Kalideres AKP Anggoro Winardi menjelaskan kronologi kecelakaan yang menyebabkan kakak komedian Boiyen, Dudung Abdul Malik, meninggal dunia.
Dia mengatakan, korban tertabrak kereta api saat sedang melintasi palang perlintasan kereta di Jalan Sirtu Alas Tua, Semanan, Kalideres, Jakarta Barat, Rabu (3/3) pukul 19.45 WIB.
Menurut keterangan saksi, korban telah diperingatkan saat kereta api hendak melintas di perlintasan tersebut. Namun entah bagaimana, kecelakaan tetap tak bisa dihindari.
"Korban melajukan sepeda motornya saat kereta api sedang melintas dari Tangerang ke arah Kalideres," ujar Anggoro melalui keterangan tertulisnya, Kamis (4/3).
Akibatnya, mendiang kakak Boiyen tertabrak kereta yang tengah melaju hingga terpental. "Korban meninggal dunia di lokasi," ucap Anggoro.
Sebelumnya, Boiyen melalui akunnya di instagram menyampaikan kabar duka tersebut. Dia tak menyangka sang kakak secepat itu meninggalkannya pergi.
"Semoga husnul khotimah, diampuni segala dosanya dan diberi tempat terindah," tulis Boiyen seperti dikutip JPNN.com.
Boiyen mengaku kehilangan kakak yang selama ini menjadi pengganti sosok sang ayahanda. "Anak soleh mama, kakak terbaik gue," tandasnya. (mcr7/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
AKP Anggoro Winardi menjelaskan kronologi kecelakaan yang menyebabkan kakak Boiyen, Dudung Abdul Malik, meninggal dunia.
Redaktur & Reporter : Firda Junita
- Minibus Masuk Jurang di Sabang, 1 Orang Dinyatakan Tewas
- 5 Berita Terpopuler: Sudah Saatnya Pengangkatan R2 & RE jadi PPPK Paruh Waktu, tetapi Ada yang Bikin Kecewa
- Kecelakaan Maut di Cengkareng, 3 Orang Tewas
- Detik-detik Kecelakaan Maut di Tol Ring Road Cengkareng, Inilah Daftar Korban Tewas
- Detik-detik Kecelakaan di Tol Cipali Hari Ini, Ada Korban Tewas
- Detik-Detik Pemotor Tewas Terjepit Badan Truk di Tulungagung, Innalillahi