Warga Cirebon tak Menyangka Presiden Jokowi Berkunjung ke Rumahnya
jpnn.com, CIREBON - Seorang warga Kota Cirebon, Jawa Barat, bernama Rudianto, mengaku senang setelah rumahnya didatangi Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Rasanya senang didatangi Pak Presiden," kata Rudianto di Cirebon, Selasa (31/8).
Rudianto mengaku tidak menyangka Presiden Jokowi berkunjung ke rumahnya.
Meskipun sebentar, kunjungan Presiden Jokowi ke rumahnya itu menjadi berkah tersendiri bagi Rudianto.
Selain mengikuti vaksinasi Covid-19, Rudianto juga diberi sembako oleh Presiden Jokowi.
Selain itu, Rudianto juga bisa bertemu Presiden Jokowi secara langsung tanpa harus melihat dari televisi.
“Selain didatangi, kami juga diberi sembako,” jelasnya.
Kunjungan kerja Presiden Jokowi di Kota Cirebon, dilakukan untuk meninjau vaksinasi Covid-19 dari rumah ke rumah.
Seorang warga Kota Cirebon, Jawa Barat, bernama Rudianto, mengaku tak menyangka rumahnya didatangi Presiden Joko Widodo (Jokowi).
- Vasanta Group Luncurkan Hunian untuk Keluarga Muda, Pemandangan Tepi Danau
- NIPPON PAINT Meluncurkan Spotless Plus Series, Rumah jadi Lebih Sehat
- Jokowi Seharusnya Tidak Memanfaatkan Prabowo Demi Kepentingan Politik Pribadi
- Siswa-siswi SWA Bangun 10 Rumah untuk Keluarga Tidak Mampu, Keren
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan
- Akbar Yanuar