Warga Diminta Waspada Bencana Banjir dan Longsor
jpnn.com - JAYAPURA - Warga diimbau mewaspadai bahaya bencana alam banjir dan tanah longsor yang dapat terjadi tiba-tiba.
Imbauan dikeluarkan Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman (PUPR) Kota Jayapura, Papua.
Kepala Dinas PUPR Kota Jayapura Nofdi Rampi mengatakan ibu kota Provinsi Papua itu hampir 60 persen memiliki gunung.
Selain itu sering terjadi hujan dengan intensitas tinggi.
Karenanya diharapkan warga tetap mewaspadai terjadi banjir dan longsor.
"Khususnya bagi warga yang tinggal di daerah rawan bencana agar tetap berhati-hati tetapi juga bisa menghindari daerah yang dianggap rawan longsor saat hujan," ujar Rampi di Jayapura, Jumat (18/8).
Menurut Rampi pihaknya terus berupaya melakukan pencegahan terhadap dampak-dampak yang bisa mengakibatkan bencana alam banjir dan longsor.
Pihaknya juga mengimbau agar setiap warga Kota Jayapura untuk tidak membangun rumah di daerah yang secara tata ruang telah dilarang.
Warga diminta mewaspadai bahaya bencana alam banjir dan tanah longsor, terutama saat hujan.
- Jenderal Maruli: Batalyon Penyangga Daerah Rawan Dukung Keamanan dan Percepatan Pembangunan
- Polda Sumbar Sudah Petakan Daerah Rawan pada Pilkada 2024
- Irjen Andi Rian: Tak Semua Wilayah Sulsel Masuk Kategori Rawan Tinggi di Pilkada
- Jalan Trans Papua Terputus Gegara Longsor & Hujan Intensitas Tinggi
- 5 Daerah di Jatim Masuk Kategori Rawan Saat Pemilu 2024
- 13 Daerah Ini Rawan Gangguan Keamanan Menjelang HUT OPM