Warga Duren Sawit Jaktim Budi Daya 90 Jenis Tanaman Anggur

Hal senada disampaikan pula Wakil Wali Kota Jakarta Timur Hendra Hidayat yang hadir pada agenda Ngobras OTS.
Dia mengatakan banyak lahan di Jakarta yang dapat dimanfaatkan, pihaknya akan membantu untuk pembinaan dan juga pendampingan budi daya pertanian.
“Saat ini terdapat 114 kelompok tani dan 17 gapoktan 13 rusun yang dapat dipadu padankan sumber daya manusia dan lahannya untuk menjalankan budi daya pertanian,” ujar Hendra Hidayat.
Kebun anggur lokasi Ngobras OTS diberi nama Kebun Imut Sinakal, singkatan dari Sigap, Niat, dan Berakal.
Kebun anggur ini terletak di Jalan Malaka II, Malaka Sari, Duren Sawit, Jakarta Timur.
Di lahan seluas 400 meter persegi ini anggota Komunitas Anggur Kebun Imut Sinakal mengembangkan 90 jenis tanaman anggur dari 20 negara.
Narasumber petani anggur, Yatno mengungkapkan bahwa pengunjung yang datang untuk memilih bibit dapat mencicipi buah anggur secara gratis.
“Untuk kawan yang bergelut di dunia pertanian, mari kita tingkatkan pertanian dan jangan malu bertani,” ungkap Yatno.
Memanfaatkan lahan sempit, warga Duren Sawit, Jaktim, mengembangkan 90 jenis tanaman anggur dari 20 negara.
- Khusus Penderita Diabetes, Ini 4 Camilan Manis yang Aman untuk Anda Konsumsi
- Sahroni Viralkan Dokter dan Istrinya Aniaya ART di Jaktim
- 4 Buah yang Sebaiknya Jangan Dikonsumsi Penderita Diabetes Secara Berlebihan
- Masih Kebanjiran, Warga Jaktim Pertanyakan Fungsi Sodetan Ciliwung
- Serap Aspirasi Warga, Alia Laksono Hadiri Musrenbang Kecamatan Duren Sawit
- Mabuk, Pria Bersenjata Tajam Mengamuk di Jalan Raya Ciracas Jaktim