Warga Gorontalo Antusias Kunjungi Booth Ditjen Linjamsos

jpnn.com, GORONTALO - Menginjak hari kedua, booth Direktorat Jenderal Perlindungan dan jaminan sosial Kemensos (Ditjen Linjamsos) dalam pameran Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional 2018 di Gorontalo, masih ramai didatangi pengunjung. Momen itu menjadi media yang tepat untuk memberikan pemahaman ke masyarakat tentang program di Ditjen Linjamsos Kemensos.
"Kami harapkan masyarakat semakin paham bagaimana kerja Ditjen Linjamsos dalam membantu mereka yang terkena bencana, konflik sosial dan pengentasan kemiskinan," kata Direktur Perlindungan dan Jaminan Sosial Kemensos Harry Hikmat, dalam siaran tertulisnya, Rabu (19/12).
Pada booth tersebut, masyarakat dapat melakukan foto bersama dengan jajaran pimpinan Ditjen Linjamsos dan mengetahui berbagai peralatan keselamatan yang digunakan Taruna Siaga Bencana dalam menolong korban bencana alam.
Mereka juga dapat melakukan foto-foto di spot-spot unik yang tersedia di booth Ditjen Linjamsos, seperti foto di antara Presiden Jokowi dan Mensos Agus Gumiwang Kartasasmita.
Selain itu, berbagai edukasi juga disajikan kepada masyarat tentang bagaimana mekanisme bantuan non tunai Program Keluarga Harapan (PKH).
"Kami juga menjelaskan bagaimana PKH bisa memberikan manfaat dan mendorong masyarakat bisa keluar dari masalah kemiskinan sehingga mereka bisa hidup lebih baik," tambah Harry.
Dalam edukasi PKH, pengunjung dapat mengetahui bahwa program ini bertujuan meningkatkan taraf hidup, mengurangi beban pengeluaran dan pendapatan keluarga tidak mampu, menciptakan perubahan perilaku Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Mengurangi kemiskinan dan kesenjangan serta mengenalkan produk dan manfaat jasa keuangan formal kepada KPM.
KPM tidak mampu juga bisa mengetahui apa saja hak dan kewajiban yang harus mereka dapatkan dan laksanakan.
Menginjak hari kedua, booth Ditjen Linjamsos dalam pameran Hari KSN 2018 di Gorontalo, masih ramai didatangi pengunjung.
- Dukung Sekolah Rakyat, Gubernur Sherly Tjoanda Siapkan Lahan 10 Hektare
- Bukber Pegawai Kemensos, Gus Ipul Serukan Solidaritas dan Kepedulian ke Sesama
- 4 Sekolah Rakyat Dibangun di Jateng, Dana & Guru Disiapkan Pemerintah Pusat
- Jakarta Banjir, HNW Turun Langsung Salurkan Bantuan & Puji Gerak Cepat Pemerintah
- Gus Ipul Pastikan Efisiensi Tak Ganggu Pelayanan Masyarakat di Kemensos
- Pak Kadis: Alhamdulillah, 100 Persen Lulus PPPK 2024