Warga Indonesia yang Tinggal dan Bekerja di Kawasan Pasifik Berbagi Pengalaman Mereka
Bekerja sebagai mekanik mobil di Samoa
Bila Vanuatu berada di bawah naungan KBRI di Australia, maka negara Pasifik lain seperti Samoa dan Kepulauan Cook berada di bawah KBRI Selandia Baru di Wellington.
Ada dua kawasan yang menggunakan nama Samoa di Pasifik.
Samoa yang berada di bawah pemerintahan Amerika Serikat memiliki penduduk 45 ribu orang, sementara Samoa sebagai negara berdiri sendiri memiliki penduduk 200 ribu orang dengan ibu kota Apia.
Di kota Apia inilah tinggal Dede Komarudin, pria berusia 45 tahun asal Cirebon bekerja sebagai mekanik mobil di sebuah bengkel besar.
"Saya pertama kali di sini kerja di tahun 2011 ikut teman yang membawa saya ke sini, dan kerja sampai tahun 2015 dan kemudian pulang karena mertua saya meninggal," kata Dede kepada ABC Indonesia.
Dede sempat bekerja di Indonesia karena istrinya tidak mengizinkannya kembali ke Samoa.
Kemudian Dede kembali lagi ke Apia bulan Desember lalu.
"Dulu saya pernah kerja sama adik bos saya di sini, dan sekarang saya kerja sama kakaknya yang punya beberapa usaha di antaranya bengkel mobil," katanya.
Mungkin jarang ada warga Indonesia yang tinggal di kawasan Pasifik, seperti Samoa, Vanuatu dan Kepulauan Cook
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata