Warga Jambi Harap Tenang, Kombes Christian Sudah Memberi Jaminan

jpnn.com - Ditreskrimsus Polda Jambi menjamin stok dan distribusi minyak goreng masih aman.
Oleh karena itu, Polda Jambi mengimbau masyarakat tidak perlu khawatir.
Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Kombes Pol Christian Tory menjelaskan stok minyak goreng curah sebanyak 1,5 juta liter.
Dia juga menyebut ada 400 ton atau sekitar dua juta liter minyak goreng yang akan datang dalam waktu dekat.
"Stok minyak goreng untuk wilayah Jambi mencukupi," kata Christian di Gudang PT KTN, Jambi, Senin (28/2).
KTN sendiri adalah produsen lokal minyak kemasan. Perusahaan itu bisa memproduksi 28 ribu dus minyak goreng per hari.
Polda Jambi pun menyarankan masyarakat menggunakan minyak goreng lokal.
"Warga Jambi tidak harus membeli minyak goreng bermerek dan terkenal, tetapi disarankan mau membeli produksi lokal," kata Christian.
Ditreskrimsus Polda Jambi menjamin stok dan distribusi minyak goreng masih aman.
- Cari Remaja Hilang di Hutan Jambi, Tim SAR Gunakan Drone Thermal
- Kronologi 3 Hakim Perkara Korupsi CPO Terima Suap Puluhan Miliar, Rusak!
- Lebih Dari 20 Mafia Minyak Goreng dan Pupuk Sudah Disikat, Kena Jeratan Hukum
- Detik-Detik Motor Terbakar di SPBU di Merangin, Lihat
- Ayam Panggang Mbah Dinem di Klaten Rendah Kolesterol, Tanpa Minyak Goreng
- Warga Rela Mengantre Sejak Subuh demi Sembako Bersubsidi