Warga Kabupaten Bogor Punya Wadah Khusus Awasi Pilkada 2024
jpnn.com - SUKARAJA - Warga Kabupaten Bogor diharapkan makin aktif mengawasi pelaksanaan Pilkada 2024 seiring dengan diluncurkannya Forum Warga.
Forum tersebut diluncurkan oleh Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bogor, Jawa Barat, untuk memudahkan masyarakat dalam melakukan pengawasan.
"Tujuannya agar masyarakat selain punya kesadaran terhadap pengawasan pemilu, tetapi juga untuk mengantisipasi ketika ada dugaan pelanggaran," ujar Koordinator Bidang Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas Bawaslu Kabupaten Bogor Burhanuddin saat peluncuran Forum Warga di Sukaraja, Jumat (12/7).
Dia menyebutkan melalui Forum Warga Bawaslu mengajak masyarakat agar ikut peduli dalam pengawasan Pilkada.
Burhanudin memaparkan selain menyasar komunitas masyarakat yang aktif dalam urusan kepemiluan, Forum Warga juga menyasar komunitas masyarakat yang bergerak di luar hal tersebut.
Nantinya, orang-orang yang tergabung dalam Forum Warga akan menjadi kepanjangan tangan dari Bawaslu.
"Nantinya diberikan pendidikan lembaga karya, pelatihan dan sebagainya, kemudian nanti setelah terbentuk komunitas itu bisa berbagi atau menyampaikan lagi informasi informasi kepemiluan dan pengawasan ke sekitarnya," ucap Burhanudin.
Bawaslu juga memiliki terobosan lain berupa kampung pengawasan, lalu desa anti money politik hingga komunitas digital berupa laman pengaduan.
Warga Kabupaten Bogor diharapkan makin aktif mengawasi pelaksanaan Pilkada 2024 dengan diluncurkannya Forum Warga.
- BPK Diminta Audit Dana Hibah Pemilu dan Pilkada 2024
- Percaya Diri Didukung Jokowi, Ridwan Kamil Yakin Bakal Menang
- Mak-Mak Majelis Taklim Dukung Rena Da Frina Pimpin Kota Bogor
- Asosiasi Lembaga Survei Presisi Sambut Poltracking Indonesia jadi Anggota Baru
- Ketua DPP NasDem Ajak Warga Teluk Merempan Dukung Afni Zulkifli-Syamsulrizal
- Kembali ke Solo, Kaesang Perkenalkan Respati-Astrid kepada Warga Pucang Sawit