Warga Kalijodo, Simak Tawaran dari Wagub DKI Ini
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat meminta agar warga di kawasan hiburan malam Kalijodo, Jakarta Utara berpindah profesi setelah nanti ditertibkan.
Untuk langkah awal, Djarot bakal mendirikan posko di dekat Kalijodo dan mendata siapa-siapa saja yang berminat beralih profesi. Tak hanya didata, mereka yang berniat beralih profesi juga akan difasilitasi oleh pemprov DKI Jakarta.
"Kami akan dirikan posko di sana. Bagi mereka yang mau alih profesi, kami akan fasilitiasi siapapun itu, kalau perlu mengikutkan pelatihan. Akan kami ikutkan, kami punya pelatihan-pelatihan dinas tenaga kerja," ujar Djarot di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Minggu (14/2).
Diharapkan, posko yang didirikan tersebut bisa direspon dengan baik oleh warga di Kalijodo. "Pertama kami akan kedepankan pendekatan persuasi, ngajak ngobrol di sana. Ya pelan-pelan memberi tahu mereka," papar Djarot.
Apapun yang menjadi keinginan warga Kalijodo kata Djarot, asalkan mereka mau beralih profesi yang lebih baik, pihaknya akan mencoba memberikan bantuan dan jalan.
"Misalnya mau jadi ahli kecantikan, buka salon monggo atau punya keterampilan mesin jahit silahkan. Kami juga akan kerjasama dengan banyak perusahaan swasta untuk penempatan mereka yang sudah kami latih," tandas Djarot. (chi/jpnn)
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat meminta agar warga di kawasan hiburan malam Kalijodo, Jakarta Utara berpindah profesi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS