Warga Karawang Keracunan Gas Klorin dari PT Pindo Deli Pulp and Paper Mills II

jpnn.com, KARAWANG - Sejumlah warga Kabupaten Karawang, Jawa Barat dilarikan ke rumah sakit setelah diduga mengalami keracunan gas klorin dari PT Pindo Deli Pulp and Paper Mills II.
Sapti (58), warga Kampung Cigempol, Desa Kutamekar, Kecamatan Ciampel mengaku mengalami pusing, mual, dan mata perih saat keluar rumah pada pagi hari.
"Rasanya pusing dan mual. Bahkan mata terasa perih," kata Sapti (58) di Karawang, Rabu.
Setelah sebagian besar warga merasakan hal serupa, mereka kemudian dibawa ke Rumah Sakit Rosela oleh pihak pemerintah desa.
Selain itu, ada juga yang dibawa ke klinik desa untuk mendapat penanganan lebih lanjut.
"Pas ke luar rumah terasanya. Kemudian langsung dibawa ke rumah sakit," katanya.
Suhendar (25), warga lainnya menyampaikan kalau dugaan kebocoran gas klorin PT Pindo Deli II itu terjadi sejak Subuh. Namun, baru dirasakan warga saat mereka ke luar rumah.
Dia mengaku kalau kejadian itu hampir terjadi setiap tahun.
Untuk kesekian kalinya warga Karawang keracunan gas klorin dari PT Pindo Deli Pulp and Paper Mills II.
- 110 Orang Keracunan di Klaten, Ada yang Meninggal, Bupati Tetapkan KLB
- Jalur Mudik Karawang Berlubang, Pemudik Bermotor Mengalami Kecelakaan
- Menhut Sebut Sorgum Tanaman Ajaib untuk Ketahanan Pangan
- Pengakuan Warga Pelaku Penganiayaan Maling Motor
- Diamuk Warga, Maling Motor Mati, Satu Pelaku Sekarat
- Sudah Lebih dari Sepekan Banjir Merendam Karawang