Warga Kepulauan Seribu Temukan Janin Bayi di Kantong Plastik

jpnn.com, JAKARTA - Warga Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu, menemukan mayat janin bayi yang ditaruh di kantong plastik merah, Selasa (26/10).
Mayat itu ditemukan Suebah (51) saat tengah bersih-bersih samping rumah.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan warga kemudian melapor ke Polsek Kepulauan Seribu Utara pada pukul 14.30 WIB.
"Janin bayi diduga berusia enam bulan dan ditemukan sudah tidak bernyawa," kata Yusri saat dikonfirmasi, Rabu (27/10).
Penemuan janin bayi itu bermula dari pemilik rumah Suebah yang tengah membersihkan halaman samping rumahnya pukul 10.45 WIB.
Suebah lantas kaget saat menemukan kantong plastik merah yang dalam keadaan terikat.
Penasaran dengan isi kantong tersebut, Suebah memanggil suaminya, Diman untuk memastikan isi dari kantong plastik mencurigakan itu.
Setelah dilihat sang suami, ternyata isi dalam kantong janin bayi berusia sekitar lima sampai enam bulan.
Janin bayi itu ditaruh di kantong plastik merah saat ditemukan warga Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu.
- Warga Bojongsoang Geger Temuan Mayat Bayi di Tumpukan Sampah
- Pembangunan Dermaga Kapal di PIK Pacu Pariwisata Kepulauan Seribu
- 4.627 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu
- Angin Puting Beliung Menerjang Kepulauan Seribu, 10 Rumah Rusak
- Pemprov DKI Siapkan PIK Sebagai Pintu Masuk Wisatawan ke Kepulauan Seribu
- Bakamla Menggagalkan Penyelundupan Benih Lobster di Perairan Kepulauan Seribu