Warga Kerap Didatangi Arwah Wawan
jpnn.com, INDRAMAYU - Warga Desa Pabean Udik, Indramayu, Jawa Barat, mengaku kerap melihat arwah sopir truk proyek pengurukan yang meninggal pekan lalu.
Almarhum bernama Wawan asal Tegal meninggal pada Kamis (4/3) lalu di dalam truk.
“Iya, setahu saya sopir truk yang ditemukan meninggal kemarin, kata warga masih sering muncul,” ujar warga Pabean Udik, Hafizh (30), dilansir dari Radar Indramayu, Sabtu (13/3).
Hafizh menduga, yang kerap muncul adalah arwah penasaran. Sebab sopir truk itu meninggal tidak seperti biasanya.
Di truk tersebut sopir itu meninggal dunia. Tidak ada yang mengetahui hingga membusuk.
“Sampai bau mayatnya tercium baru ketahuan,” katanya.
Diutarakannya, ada warga yang memiliki toko di sekitar lapangan proyek pengurukan pernah bertemu sosok almarhum.
Sampai pemilik toko itu bilang ke arwah Wawan agar pulang ke alamnya. Anak cucu pemilik toko itu jadi ketakutan.
Begini pengakuan warga soal sosok Almarhum Wawan yang muncul beberapa kali hingga membuat takut.
- Penemuan Mayat di Mukomuko, Ada Luka di Wajah dan Leher Korban
- Viral Gara-gara Tumpukan Sampah, Pasar Induk Caringin Mulai Berbenah
- Dilantik Jadi Rektor ITB, Tatacipta Dirgantara Komitmen Bantu Pemda Jabar Atasi Persoalan Transportasi hingga Sampah
- Ada Desakan Reaktivasi Bandara Husein Sastranegara, Bey Machmudin Lapor ke Menhub
- Dipanggil Sekda Herman Tengah Malam, Honorer Satpol PP Batal Kepung Kantor Gubernur Jabar
- Diduga Buntut Konflik Ormas di Blora, Markas Pemuda Pancasila Jabar Diserang