Warga Kesulitan Beli Kaos Timnas

Warga Kesulitan Beli Kaos Timnas
Warga Kesulitan Beli Kaos Timnas
BANJAR - Dukungan untuk timnas Indonesia menghadapi Malaysia di final Piala AFF 2010, hari ini, Minggu (26/12), terus mengalir. Termasuk di Kota Banjar, Jawa Barat, warga menunjukkan dukungan dengan nonton bareng (nobar).

Sayangnya, suporter di Kota Banjar harus merasakan segala kekurangpuasan. Selain hanya bisa menyaksikan lewat layar televisi, mereka juga tidak bisa mengenakan seragam timnas berlogo Garuda di dada. Sebab untuk mendapatkan kaus timnas cukup sulit.

"Kaos timnas banyak dicari masyarakat yang ingin nobar besok (hari ini, Red). Tetapi tidak ada pedagang kaki lima atau lainya yang sengaja menjual kaos timnas dan atributnya. Padahal kalau ada (menjual kaus timnas, Red), yakin akan laku keras,” ungkap penyelenggara nobar Kota Banjar, Dadang Rustama, kemarin.

Hal serupa juga dirasakan Kiki, salah seorang anggota Viking Banjar. Untuk mendapatkan kaos timnas, dia sampai memburunya ke Bandung. Itu dia lakukan karena di Kota Banjar sangat sulit untuk mendapatkan kaos berwara merah tersebut. "Kemarin ada yang mesan, tetapi tidak banyak. Karena terbatas dana," ujar Kiki.

BANJAR - Dukungan untuk timnas Indonesia menghadapi Malaysia di final Piala AFF 2010, hari ini, Minggu (26/12), terus mengalir. Termasuk di Kota

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News