Warga Maluku tak Pernah Lupa Jasa JK

jpnn.com - JAKARTA - Tim pemenangan pasangan Jokowi-JK menyambut gembira dukungan yang diberikan masyarakat Ambon kepada pasangan tersebut di Pilpres 9 Juli mendatang.
Sekitar 100 warga masyarakat Ambon, Maluku dari berbagai agama yang berdomisili di Jakarta dan sekitarnya mendeklarasikan dukungan kepada pasangan nonmor urut 2 itu, Senin (2/6).
"Tidak salah pilihan saudara-saudara, karena jejak rekam Jokowi-JK yang tidak diragukan dalam mempersatukan bangsa, membela kepentingan rakyat," kata anggota Tim Pemenangan Pasangan Jokowi-JK, Basri Sidehabi, yang mewakili Jokowi-JK menghadiri deklarasi.
Deklarasi dukungan di antaranya dihadiri eksponen juru runding Malino untuk Maluku.
"Ketika Maluku membara dan menangis, JK tampil sebagai perekat dan penyejuk. Karena itu, masyarakat Maluku tidak ada pilihan lain kecuali mendukung Jokowi-JK, dan mengajak masyarkat Maluku di Jakarta dan seluruh Indonesia memberikan dukungan bagi Jokowi-JK," kata salah seorang deklarator, Yongki Siahaya.
Dalam keterangan persnya, Yongki mengatakan, dukungan terhadap Jokowi-JK diputuskan setelah mencermati kedua pasangan calon yang bertarung di Pilpres 2014.
"Pasangan Jokowi-JK adalah pasangan yang mencerminkan keluarga religius, sakinah, mawa'dah, warahmah. Pasangan yang harmonis, pluralis, sederhana, dan merakyat," kata Yongki.
Ia mengimbau masyarakat Maluku di mana pun berada untuk memberikan dukungan dan pilihan dengan sungguh-sungguh.
JAKARTA - Tim pemenangan pasangan Jokowi-JK menyambut gembira dukungan yang diberikan masyarakat Ambon kepada pasangan tersebut di Pilpres 9 Juli
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung