Warga Miskin Diasuransi, Pemkot Anggarkan Rp50 M
Kamis, 01 November 2012 – 08:10 WIB

Warga Miskin Diasuransi, Pemkot Anggarkan Rp50 M
Achyani juga mengatakan, dana untuk pembayaran asuransi tersebut dinilai lebih efisien dibandingkan dengan Bawaku Sehat yang klaimnya selalu melonjak setiap tahun. "Jika dibandingkan, alokasi dananya akan lebih murah daripada Bawaku Sehat pertanggungannya juga lebih efektif daripada hanya membayarkan klaim yang ada," tuturnya.
Namun, hingga saat ini Achyani juga masih belum memastikan lembaga atau badan asuransi mana yang akan ditunjuk untuk model ini. Menurut Achyani, penunjukannya bisa langsung sesuai dengan UU BPJS atau melalui lelang.
Disinggung mengenai masih adanya perbedaan versi jumlah RTM di Kota Bandung, Achyani mengatakan masih akan melakukan kajian. Yang pasti lanjut achyani, pihaknya akan memastikan seluruh warga yang tidak mendapat Jamkesmas akan mendapat asuransi.
Akan tetapi jika nantinya masih ada RTM yang tidak tercover, Achyani mengatakan masih memikirkan jenis bantuan yang bisa diberikan. "Harusnya semua sudah tercover, karena datanya sudah disinkronisasi sedemikian rupa, tapi kalau masih ada yang terlewat akan dipikirkan jenis bantuan apa yang bisa diberikan," katanya. (mur)
BANDUNG - Kota Bandung akan segera memberlakukan asuransi untuk warga miskin. Terumatama untuk mereka yang tidak mendapat Jaminan Kesehatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kecelakaan Innova Hantam Pemotor yang Menyalip, 3 Orang Tewas
- Oknum Kades Tersangka Korupsi Dana Desa Ditahan, Bendahara Buron
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak