Warga Pemilik Lahan di Jalan Tol Berdemo di Pengadilan, Nih Alasannya
jpnn.com, MANADO - Merasa tidak adil, sejumlah pemilik lahan yang kena jalan tol menggelar demo di Kantor Pengadilan Negeri (PN) Minahasa Utara (Minut), Selasa (26/3).
Demo yang ketiga kalinya digelar ini, dengan tuntutan pihak PN Minut harus mengambil langkah tegas terhadap penggugat tanah milik 17 warga ini, dan segera membayarkan ganti rugi lahan jalan tol ini.
Dikatakan pendemo, pembayaran ganti rugi terhambat dikarenakan tanah ini disengketakan pihak Hilda Awuy yang mengklaim bahwa dia adalah ahli waris yang kemudian menggugat ke-17 orang pemilik lahan ini.
BACA JUGA: Turunkan Angka Kecelakaan di Jalan Tol, Kemenhub Bentuk Tim Pokja
"Kami memohon ada ketegasan dari majelis hakim karena pihak dari Hilda Awuy selalu mengulur waktu dan tidak mempunyai bukti kuat,” ujar Maria Pangemanan selaku kuasa hukum ke-17 orang tergugat, didampingi Korlab Charles Tomponu seperti dilansir Manado Post (Jawa Pos Group).
Ia menuturkan, sidang sudah dilakukan lima kali dan ke-17 kliennya tidak pernah mendapat panggilan, dikarenakan alamat yang diberikan pihak Hilda Awuy tidak valid.
"Kami mengharapkan majelis hakim segera memberikan keputusan karena sudah terlalu lama diulur-ulur waktunya," tuturnya bersama warga yang menggelar aksi demo damai di depan PN Minut.
Menanggapi hal tersebut, Humas PN Minut Adiyaksa David menuturkan kendala dalam perkara ini adalah pemanggilan terhadap delegasi-delegasi pihak penggugat yang berada di luar daerah.
Merasa tidak adil, sejumlah pemilik lahan yang kena jalan tol menggelar demo di Kantor Pengadilan Negeri (PN) Minahasa Utara (Minut), Selasa (26/3).
- Setelah Unpad dan UII, Suara Pembebasan Mardani H Maming Muncul di UGM
- Usut Korupsi Jalan di Kaltim, KPK Periksa Bos PT Logam Mulia Cemerlang hingga Guru Besar
- Resmi! Tarif Tol TERPEKA Naik Jadi Sebegini
- Sidang Perdana Kasus Halim Ali, Jaksa Baca Dakwaan Djoko dan Bagio
- Habib Rizieq Cs Gugat Presiden, Gunakan Istilah G30S/Jokowi
- Pengusaha Terpandang Palembang Halim Ali Diduga Berpura-pura Sakit untuk Menghidari Proses Hukum