Warga Serbu Pasar Murah
Selasa, 07 Agustus 2012 – 03:27 WIB

Warga Serbu Pasar Murah
SOFIFI - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disprindag) Provinsi Maluku Utara (Malut) menggelar pasar murah di Desa Susupu, Kecamatan Sahu, Kabupaten Halmahera Barat (Halbar). Warga sekitar merasa terbantu dengan adanya pasar murah ini. Mereka datang berbondong-bondong memadati lokasi pasar murah.
“Kegiatan pasar murah ini sangat membantu masyarakat di Kecamatan Sahu,” ujar Camat Sahu Anwar Fara dalam sambutannya. Dikatakan Anwar, warga begitu antisias sampai-sampai masih banyak warga yang tidak kebagian kupon.
Baca Juga:
“Karena kami berharap, pemprov dan pihak kabupaten agar dapat melakukan kegiatan yang sama seperti ini di Kecamatan Sahu,”pinta Anwar. Dia mengungkapkan, jumlah Rumah Tangga Miskin (RTM) di Kecamatan Sahu sebanyak 850 Kepala Keluarga (KK). ”Ada 5 desa yang kita ambil 20 KK untuk ikut pasar murah dari Disperindag Malut.
Lima desa itu, Desa Tacim, Jarakore, Lako Akelamo, Taruba, dan Susupu. Jadi total KK yang terima kupon pasar murah ini sebanyak 100 KK,” sebutnya. Karena itu, jumlah RTM yang masih tersisa adalah sebanyak 750 RTM. ”Olehnya kita minta kepada Disperindag Malut agar dapat menggelar pasar murah lagi pada lain waktu, karena kegiatan seperti sangat membantu masyarakat,” ujarnya.
SOFIFI - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disprindag) Provinsi Maluku Utara (Malut) menggelar pasar murah di Desa Susupu, Kecamatan Sahu, Kabupaten
BERITA TERKAIT
- Kemenag Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf di Jateng, 53% Sudah Bersertifikat
- Tokoh Desa Adat Jatiluwih Protes Keberadaan Restoran di Lahan Sengketa
- Rakit Bom Mortil Bekas Peninggalan Perang Dunia ke II, Nelayan Tewas Mengenaskan
- Polres Tanjung Priok Bantu Keluarga Terlantar Kembali ke Depok
- Rumah Mewah dan Aset Gembong Narkoba Mak Gadi Disita Polres Inhu
- Polda Sumsel Kerahkan Bantuan ke Polres Lahat, Kejar Tahanan yang Kabur