Warga Sumut Antusias dan Rela Kehujanan Menyambut Ganjar yang Hendak Menginap

jpnn.com, ASAHAN - Bakal capres Pemilu 2024 Ganjar Pranowo menginap di rumah Mbah Sumadi (102), warga Desa Tanjung Alam, Kecamatan Sidadap, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, Sabtu (11/11).
Ganjar tiba di lokasi sekitar pukul 22.00 WIB. Meski cuaca dalam keadaan hujan, ratusan warga menyambut dengan antusias dan meriah kedatangan Ganjar di rumah Mbah Sumadi.
Warga juga mempertunjukkan kesenian reog ponorogo dan kuda kepang, meski dalam keadaan hujan.
Ganjar dengan ramah menyalami warga. Dia mengucapkan terima kasih dan meminta izin untuk menginap di desa Tanjung Alam selama semalam.
"Terima kasih bapak ibu, saya bahagia sambutannya luar biasa. Sampai hujan-hujanan. Saya izin merepotkan, mau menginap di sini ya," kata Ganjar.
Warga dengan kompak mempersilakan Ganjar menginap. Bahkan mereka berharap Ganjar bisa main ke rumah mereka yang ada di desa itu.
"Silahkan, Pak, dengan senang hati. Kami rela kehujanan," jawab warga.
Ganjar kemudian masuk rumah Mbah Sumadi dan berbincang dengan kakek kelahiran 1921 tersebut. Mbah Sumadi mengaku senang menerima kedatangan Ganjar.
Sejumlah warga Asahan, Sumut sangat antusias menyambut kedatangan bacapres 2024 Ganjar Pranowo.
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia
- Prabowo Usul Pemilihan Kepala Daerah Kembali ke DPRD, Ganjar: Ojo Kesusu