Warga Sydney Dihimbau Bersiap Untuk Lanjutan Gangguan Kereta
Senin pagi (15/01), warga Sydney telah dihimbau untuk mempersiapkan diri dengan lebih banyak penundaan jadwal kereta, karena ada 38 layanan kereta yang dibatalkan karena kekurangan staff.
Sydney Trains, operator layanan kereta di Sydney mengatakan layanan kereta yang dibatalkan adalah jalur yang tidak terlalu sibuk, beroperasi di luar jam sibuk, atau ada layanan kereta yang dijadwalkan setelahnya.
Dari pantauan ABC, layanan kereta antara kawasan Lidcombe dan Olympic Park akan beroperasi setiap 20 menit, bukan setiap 10 menit seperti biasanya.
Telah ada penundaan pada beberapa jalur di jam sibuk, Senin pagi dan Sydney Trains mengatakan telah mempersiapkan layanan bus untuk melengkapi layanan kereta.
Perserikatan kereta, tram, dan bus di New South Wales mengatakan alasan jadwal kereta api Sydney akan tertunda karena banyaknya izin cuti pekerja yang disetujui oleh Sydney Trains, serta pembukaan kembali Hornsby junction.
Pembatalan layanan pada hari Senin adalah bagian dari 1.500 tambahan layanan untuk jaringan kereta di Sydney setiap pekannya, dengan jadwal baru yang diumumkan pada November 2017 lalu.
Artikel ini dirangkum dari laporan aslinya dalam bahasa Inggris yang bisa dibaca disini.
- Dunia Hari Ini: Penerbangan dari Australia Dibatalkan Akibat Awan Panas Lewotobi
- Dunia Hari Ini: Tabrakan Beruntun Belasan Mobil di Tol Cipularang Menewaskan Satu Jiwa
- Korban Kecelakaan WHV di Australia Diketahui Sebagai Penopang Ekonomi Keluarga di Indonesia
- Trump Menang, Urusan Imigrasi jadi Kekhawatiran Warga Indonesia di Amerika Serikat
- Dunia Hari Ini: Tiga Orang Ditangkap Terkait Meninggalnya Penyanyi Liam Payne
- Latihan Militer Terpisah dengan Rusia dan Australia, Indonesia Tak Ingin Dikuasai oleh Siapa Pun?