Warga Sydney Namai Kapal Feri Baru Mereka Ferry McFerryface
Selasa, 14 November 2017 – 18:00 WIB
Sebuah keputusan untuk menamai kapal penyeberangan atau kapal feri terbaru di Sydney dengan nama ‘Ferry McFerryface’ telah membelah warga di kota pelabuhan tersebut.
Beberapa warga membela hasil jajak pendapat daring, di mana masyarakat bisa memutuskan nama untuk beberapa kapal baru, tersebut sementara beberapa lainnya menggambarkan situasi ini "konyol".
Inilah hasil jajak pendapat tim ABC di kawasan Circular Quay, Sydney.
Megan
"Ini benar-benar sangat menggelikan tapi akan menjadi bahan candaan bagi kota ini."
Max
"Saya pikir ini agak konyol, saya pikir namanya harus memiliki sesuatu yang lebih praktis dan lebih Australia, mungkin sesuatu yang didedikasikan untuk seseorang di masa lalu dalam sejarah Australia."
BERITA TERKAIT
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata