Warga Terima Beras Miskin Busuk
Senin, 16 November 2009 – 10:06 WIB
Warga Terima Beras Miskin Busuk
RUTENG- Warga asal Kelurahan Wali Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, NTT mendatangi kantor Bupati Manggarai memprotes jatah beras untuk masyarakat miskin (raskin) yang dibagikan karena kualitas sangat buruk dan tidak layak untuk dikonsumsi. Dikatakan Benediktus, beras tersebut sebetulnya tidak diberikan secara gratis tetapi warga membelinya dengan harga sesuai ketentuan. Namun, kondisi beras sangat jelek. Karena itu warga mempertanyakan mutu beras tersebut. Jika memang demikian, kata Antonius, sebaiknya beras yang sudah rusak tidak perlu dibagikan lagi kepada masyarakat sebab jika terus dipaksanakan maka beras tersebut diyakini tidak akan dikonsumsi. "Kualitas beras tersebut sangat jelek dan tidak layak untuk konsumsi," kata Benediktus.
"Jatah raskin yang kami terima sangat jelek, tidak layak untuk dikonsumsi sebab semuanya sudah rusak, berwarna kuning dan sangat kotor. Beras tersebut cocok untuk dijadikan pakan ternak," kata Benediktus.
Baca Juga:
Mereka mengatakan, warga sudah mendatangi dan melaporkan kasus tersebut kepada Bupati Manggarai bahkan beras yang rusak tersebut sudah dikembalikan ke Bulog melalui pemerintah.
Baca Juga:
RUTENG- Warga asal Kelurahan Wali Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, NTT mendatangi kantor Bupati Manggarai memprotes jatah beras untuk
BERITA TERKAIT
- B2W Kritik Acara Gowes Bareng Pramono Anung, Singgung soal Rute Berbahaya
- Bocah SD yang Tenggelam di Sungai Komering Akhirnya Ditemukan
- Sri Meliyana Sebut Kemenkes Dukung Adanya Fasilitas Ruang Rawat Inap Puskesmas di Palembang
- Gakoptindo Yakin Kebijakan Tarif Trump tak Memengaruhi Harga Kedelai dari AS
- 5.800 Honorer di Daerah Ini Berpeluang Diangkat Menjadi PPPK Paruh Waktu
- Polisi Gelar Perkara, Keluarga Mahasiswa UKI Tidak Tahu, Waduh