Warga Terjangkit DBD Bertambah
Kamis, 07 Februari 2013 – 09:35 WIB

Warga Terjangkit DBD Bertambah
Disebutkan, kasus warga akibat terjangkit DBD jumlah totalnya sembilan orang. Di antaranya empat warga Desa Gelok Mulya, dan lima warga Desa Banjaran, Kecamatan Sumberjaya.
Baca Juga:
Safari mengaku, baru kali ini terjadi atau pascadua orang warga terjangkit pada 25 Januari 2013 lalu."Berarti terhitung sejak tiga minggu terakhir warga sudah terserang DBD. Kami mengimbau kepada masyarakat lain khususnya Kecamatan Sumberjaya dan umumnya Kabupaten Majalengka untuk tetap waspada serta menjaga lingkungan supaya tetap bersih," imbaunya.
Dikatakan, upaya yang terus dilakukan pihaknya hingga kini terus berkoordinasi dengan dinas terkait, terutama puskesmas setempat. Gerakan masal yang dilakukan di seluruh desa di Kecamatan Sumberjaya sudah dilakukan. Seperti menguras, menutup dan mengubur barang bekas atau 3M. "Kami selalu sampaikan kepada seluruh kepala desa dan masyarakat untuk melakukan hal itu (3M)," jelasnya.
Munculnya kembali penyakit DBD di Desa Gelok Mulya, Kecamatan Sumberjaya mengingatkan kembali Dinas Kesehatan (dinkes) untuk meningkatkan kinerjanya. Sebab, munculnya penyakit yang diakibatkan gigitan nyamuk aides aegpty tersebut menunjukkan bukti bahwa, pola hidup bersih dan sehat (PHBS) masyarakat masih kurang.
MAJALENGKA - Jumlah warga yang terjangkit Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kecamatan Sumberjaya kini bertambah. Menyusul tiga orang warga dirawat di
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku