Warga Terserang Penyakit
Rabu, 18 Januari 2012 – 08:11 WIB

Warga Terserang Penyakit
Sementara itu, banjir di Kabupaten Lebak membuat tiga jembatan gantung di sana putus diterjang air pada Sabtu (14/1) lalu. Akibatnya, warga korban banjir kesulitan mengakses air bersih. ”Akibat akses jembatan gantung terputus mengakibatkan bantuan air bersih dan dokter terganggu,” terang Muklis, anggota Tagana Kabupaten Lebak.
Di Kabupaten Pandeglang, korban banjir di Desa Cibungur mengaku tak mendapatkan bantuan sama sekali. Akibatnya, warga memakan kangkung untuk bertahan hidup. ”Warga mencari kangkung sebagai makanan. Karena untuk ke kota jaraknya cukup jauh,” terang Subayi, 32, ibu rumah tangga warga Cibungur, Kabupaten Pandeglang.
Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Banten menyebutkan banjir di empat kabupaten di Provinsi Banten merendam 43 kecamatan, yaitu 13 kecamatan di Kabupaten Pandeglang, 16 kecamatan di Kabupaten Lebak, 11 kecamatan di Kabupaten Serang, dan 3 kecamatan di Kabupaten Tangerang.
Kepala BPBD Banten, Suryadi Wiraatmaja, mengatakan banjir merendam rumah 22.477 kepala keluarga (KK). Dengan rincian, di Kabupaten Serang 2.728 KK, Kabupaten Lebak 9.100 KK, Kabupaten Pandeglang 10.649 KK. ”Untuk Kabupaten Tangerang datanya belum masuk,” terang Suryadi kemarin. (bud)
SERANG - Ratusan warga korban banjir di sejumlah daerah di Provinsi Banten mulai terserang penyakit. Tak hanya orang dewasa, balita juga terserang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki