Warga Tertua di Queensland Meninggal Dalam Usia 110 Tahun


Supplied: Marion Elvery
Keluarga Naylor bepergian keliling negara bagian, dari Brisbane ke Gympie, Mitchell, Mungallala dan Toowoomba sebelum menetap di kebun buah-buahan bernama Trentholme di Applethorpe.
Ada lapangan tenis terdekat di mana Phyllis mengembangkan minatnya terhadap olahraga yang ia mainkan seumur hidup, dan sampai usia 105 tahun ia masih tetap menantang siapapun yang mengunjunginya untuk bermain ping pong.
Kehidupan di Granite Belt
Pada bulan Januari 1933, Phyllis menikahi Wesley Lee di Stanthorpe, berbulan madu di sebuah tenda.
Pasangan ini memulai kehidupan mereka di asrama anak laki-laki, dikelilingi oleh kebun-kebun anggur.
Di musim dingin, dan saat angin barat bertiup di bawah rumah, lantai atas tempat yang mereka tinggali akan terangkat beberapa inci dari papan lantai yang reyot.
Rumah itu pada akhirnya dirombak dengan hati-hati dan dibangun kembali di lokasi yang lebih ke kota, -bersama dengan 4 tungku pembakaran Aga -yang tetap menjadi bagian penting dari keluarga Lee sampai Phyllis berusia 98 tahun dan dipindahkan ke panti jompo.
"Nenek Lee, seperti yang dikenal banyak orang, adalah perempuan tangguh dengan darah Yorkshire," kata Elvery.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya