Warga Toraja Berikan Dukungan ke JK
Minggu, 05 Juli 2009 – 18:10 WIB

Warga Toraja Berikan Dukungan ke JK
JAKARTA - Dua juta masyarakat Toraja di perantauan mengaku siap memenangkan pasangan capres-cawapres urut Jusuf Kalla-Wiranto (JK-Wiranto) pada pilpres yang digelar Rabu (8/7) mendatang. Dukungan dari masyarakat yang mengatasnamakan diri Relawan Raja ini diterima langsung JK di Posko Slipi 2 Jalan Kimangunsarkoro, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (5/7). Masyarakat Toraja merasa bangga JK mendapat julukan juru damai. JK satu-satunya tokoh yang menyandang julukan ini setelah kiprah nyatanya dalam mendamaikan Ambon, Poso, hingga Aceh.
"Bahkan kami juga siap memenangkan JK di 400 ribu pemilih di Toraja kabupaten Sulsel," tegas Ketua Relawan Raja Sam Parantean. Sesepuh Masyarakat Toraja, Peter Patta Sumbung, menegaskan, masyarakat Toraja tidak lagi menempatkan JK sebagai tokoh masyarakat Sulsel. Tapi, sebagai tokoh atau pemimpin nasional yang bisa mengayomi bangsa Indonesia ke depan.
"Kami tidak ragu lagi. JK sebagai yang terbaik. Sanggup hadapi krisis global. Hapus diskriminasi. Berdayakan masyarakat muda. Dan yang terpenting, tangannya bisa melestarikan NKRI," tegas Peter.
Baca Juga:
JAKARTA - Dua juta masyarakat Toraja di perantauan mengaku siap memenangkan pasangan capres-cawapres urut Jusuf Kalla-Wiranto (JK-Wiranto) pada pilpres
BERITA TERKAIT
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- 7 Gugatan Hasil PSU Pilkada Sudah Masuk ke MK, Ini Daftarnya
- Menang Gugatan atas PDIP, Tia Rahmania: Saya Bersyukur karena Terkait Nama Baik
- Francine PSI: Direksi Bank DKI Jangan Orang-Orang Titipan
- DPR Desak Manajemen Pelabuhan Tanjung Priok Berkoordinasi Terkait Bongkat Muat dengan Polisi
- Internal PDIP Solid Menyambut Kongres, tetapi Butuh Biaya