Warga Wonogiri Bahagia Dapat Bantuan Air Bersih dari Pena Mas Ganjar

Warga Wonogiri Bahagia Dapat Bantuan Air Bersih dari Pena Mas Ganjar
Kebahagiaan dirasakan warga di RW 11 Dusun Bendo, Kelurahan Pagutan, Kecamatan Manyaran, Kabupaten Wonogiri ketika mendapatkan kiriman bantuan air bersih dari Pena Mas Ganjar, Sabtu (4/11). Foto: Dokumentasi Pena Mas Ganjar

jpnn.com, WONOGIRI - Sebanyak 300 warga di RW 11 Dusun Bendo, Kelurahan Pagutan, Kecamatan Manyaran, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah (Jateng) tak mampu membendung kebahagiaannya setelah mendapatkan bantuan air bersih di kala kekeringan melanda daerahnya.

Pada Sabtu (4/11), mereka mendapatkan kiriman empat tangki air bersih dari sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Pergerakan Generasi Alumni Muda dan Akademisi dari UNDIP, UNNES, dan UNS (Pena Mas Ganjar).

Warga Wonogiri Bahagia Dapat Bantuan Air Bersih dari Pena Mas Ganjar

Kebahagiaan tersebut terpancar di wajah para warga ketika air bersih mengalir dari tangki yang dibawa Pena Mas Ganjar.

Seorang warga bernama Katmi (42) mengungkapkan selama musim kemarau ini, air bersih di Dusun Bendo sulit didapatkan.

Sumber air yang biasanya dimanfaatkan warga untuk mencukupi kebutuhan air sehari-hari perlahan mengering karena hujan tak kunjung datang.

“Ambil air kami ke sumur umum. Di sini, di desa kami ada sumur umum yang sumbernya lumayan besar. Jadi, kami membawa ember, membawa galon, atau dirigen, dan membawa motor untuk mengangkutnya, tetapi kalau kemarau susah,” ungkap Katmi.

“Kondisinya sedih ya kalau kemarau. Mau nyuci tidak ada air, mau minum juga ibaratnya kita beli, mau mandi juga kurang bersih,” imbuhnya.

Kebahagiaan dirasakan warga di RW 11 Dusun Bendo, Kabupaten Wonogiri ketika mendapatkan kiriman bantuan air bersih dari Pena Mas Ganjar, Sabtu (4/11)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News