Warga yang Masih Sering Keluar Rumah Harus Dengar Pernyataan Doni Monardo

Warga yang Masih Sering Keluar Rumah Harus Dengar Pernyataan Doni Monardo
Kepala BNPB Doni Monardo yang juga Ketua Satgas Penanganan Covid-19. Foto: arsip JPNN.COM/Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Letjen TNI Doni Monardo mengatakan, berdasar survei yang dilakukan ditemukan bahwa tujuh persen pasien Corona yang dirawat di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, tidak pernah keluar rumah.

“Data dari RS Wisma Atlet beberapa pekan lalu survei menyatakan 7 persen mereka yang dirawat adalah orang yang tidak pernah keluar rumah,” kata Doni saat rapat kerja dengan Komisi VIII DPR, Selasa (21/9).

Karena itu, Doni menegaskan bahwa bagi mereka yang tetap berada di rumah pun harus waspada dan hati-hati.

Sebab, ujar Doni, bila ada di antara anggota keluarga yang sering keluar lalu kembali rumah tanpa memerhatikan protokol kesehatan di kediaman, maka bisa menulari saudaranya yang lain. Terlebih lagi bila di rumah itu terdapat lansia dan penderita komorbid.

“Inilah yang harus tetap diingatkan ke masyarakat bahwa yang komorbid harus dipisahkan dari kelompok muda yang aktif bekerja, yang bisa saja terpapar dan tidak mengalami gejala apa-apa,” ujarnya.

Lebih lanjut Doni mengungkap, pemerintah juga sudah melakukan upaya dari hulu ke hilir untuk mencegah serta mengurangi penularan Covid-19 di klaster perkantoran.

Menurutnya, salah satu yang dilakukan adalah melakukan pengaturan proporsi aparatur sipil negara (ASN) yang bekerja.

Hal itu sudah diatur lewat Surat Edaran Menteri Pendagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokasi (MenPAN dan RB) Nomor 67 Tahun 2020 tentang Perubahan Atas SE MenPAN dan RB Nomor 58 Tahun 2020 tentang Sistem Kerja Pegawai ASN dalam Tatanan Normal Baru.

Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Letjen TNI Doni Monardo mengingatkan warga yang masih sering keluar rumah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News